Keadaan Ketenagakerjaan Provinsi Lampung Februari 2010 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Tulangbawang

Mari berkontribusi dalam peningkatan pelayanan dan kualitas data BPS Kabupaten Tulang Bawang dengan mengisi Survei Kebutuhan Data melalui link berikut

Butuh data atau konsultasi statistik? Tidak perlu repot, langsung Chat saja TISKA (Tanya data Informasi Statistik Kabupaten Tulang BAwang). Klik Icon WA pada pojok kanan bawah website.

Publikasi Kabupaten Tulang Bawang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini

Keadaan Ketenagakerjaan Provinsi Lampung Februari 2010

Keadaan Ketenagakerjaan Provinsi Lampung Februari 2010Unduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 10 Mei 2010
Ukuran File : 0.56 MB

Abstraksi

Jumlah angkatan kerja di Provinsi Lampung pada Februari 2010 mencapai 3,75 juta orang, bertambah 15,4 ribu orang dibanding jumlah angkatan kerja pada bulan Februari 2009. Bila dibandingkan dengan keadaan Agustus 2009 jumlah tersebut bertambah 126,5 ribu orang.

Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) pada Februari 2010 mencapai 69,23 persen atau turun sebesar 1,10 persen bila dibandingkan dengan indikator yang sama pada Februari 2009 (70,33 persen).

Dengan demikian Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Provinsi Lampung pada Februari 2010 mencapai 5,95 persen, atau turun baik dibandingkan dengan keadaan pada Februari 2009 (6,18 persen) maupun keadaan pada Agusus 2009 (6,62 persen).

Jumlah penduduk yang bekerja di Provinsi Lampung pada Februari 2010 mencapai 3.530,2 juta orang, bertambah 22,8 ribu orang jika dibandingkan dengan keadaan pada Februari 2009 sebesar 3.507,4 ribu orang atau bertambah 143 ribu orang dibanding keadaan Agustus 2009 sebesar 3.387,2 ribu orang.

Dalam satu tahun terakhir (Februari 2009-Februari 2010) tidak semua sektor mengalami kenaikan jumlah pekerja. Penurunan jumlah pekerja terjadi di kelompok sektor pertanian sebesar 10 ribuan orang (0,50 persen), kelompok sektor perdagangan sebesar 6 ribuan orang (1,08 persen), dan kelompok sektor transportasi sebesar 19 ribuan orang (12,22 persen).

Pada Februari 2010, jumlah penduduk yang bekerja sebagai buruh/karyawan sebanyak 656,9 ribu orang (18,61 persen), berusaha dibantu buruh tidak tetap sebanyak 926,6 ribu orang (26,25 persen), dan pekerja tak dibayar sebanyak 890,9 ribu orang (25,24 persen).

Berdasarkan jumlah jam kerja pada Pebruari 2010, sebanyak 2,4 juta orang (68,31 persen) bekerja di atas 35 jam perminggu, sedangkan pekerja dengan jumlah jam kerja kurang dari 8 jam hanya sekitar 50 ribu orang (1,42 persen).

Pada Februari 2010, pekerja dengan jenjang pendidikan SD ke bawah masih tetap tinggi sekitar 1,8 juta orang (51,78 persen), sedangkan dengan pendidikan Diploma sebesar 71,2 ribu orang (2,02 persen), dan pekerja dengan pendidikan sarjana hanya sebesar 88,3 ribu jiwa (2,50 persen).
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Tulang Bawang(Statistics of Tulang Bawang Regency) Jl. Cemara No.285 Menggala SelatanTelp (+62-726) 7575406 \ 7575407

Faks (+62-726) 7575407Email: bps1808@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik