Supervisi Registrasi Sosial Ekonomi 2022 BPS Provinsi Lampung - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Tulangbawang

Mari berkontribusi dalam peningkatan pelayanan dan kualitas data BPS Kabupaten Tulang Bawang dengan mengisi Survei Kebutuhan Data melalui link berikut

Butuh data atau konsultasi statistik? Tidak perlu repot, langsung Chat saja TISKA (Tanya data Informasi Statistik Kabupaten Tulang BAwang). Klik Icon WA pada pojok kanan bawah website.

Publikasi Kabupaten Tulang Bawang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini

Supervisi Registrasi Sosial Ekonomi 2022 BPS Provinsi Lampung

Supervisi Registrasi Sosial Ekonomi 2022 BPS Provinsi Lampung

19 Oktober 2022 | Kegiatan Statistik


Pelaksanaan suatu kegiatan baik survey maupun sensus tentunya merupakan sebuah rangkaian proses yang terkait, dari perencanaan (anggaran maupun teknis), pelaksanaan lapangan, analisa hasil kegiatan dan penyebarluasan output kegiatan (diseminasi). Untuk memberikan  keyakinan bahwa setiap proses berjalan sesuai dengan standard pelaksanaan kegiatan yang ada, maka diperlukan proses pengawasan maupun supervisi, disisi lain pelaksanaan kegiatan ini juga menjadi ajang diskusi antara supervisor dengan pelaksana tugas.
17-19 Oktober 2022, BPS Provinsi melakukan kegiatan supervisi yang di pimpin oleh Koordinator Wilayah Regsosek 2022, Bapak Riduan, Fungsional Ahli Madya BPS Provinsi Lampung, yang beranggotakan Aan Andriatno,Ivan Sihaloho serta Aldi. Pelaksanaan supervisi dilakukan secara terpisah dibeberapa tempat secara serentak.
Masing-masing supervisor ditemani oleh petugas lapangan Pendataan awal regsosek 2022 baik Koseka, PML maupun PPL-nya. Dalam pelaksanaan supervisi selain melakukan diskusi juga melakukan supervisi saat PPL melakukan pendataan kepada masyarakat, dari kegiatan ini bisa mendapatkan informasi permasalahan-permasalahan yang terjadi pada saat pendataan dan sekaligus mencari solusinya.
Selain itu kegiatan supervisi langsung ke petugas pendataan dilapangan, Kepala BPS Kabupaten Tulang Bawang didampingi fungsional Ahli Muda yang bertanggung jawab secara teknis pelaksanaan Lapangan bersama dengan Bapak Riduan, melakukan kunjungan ke Lanud M. Bun Yamin, Kodim 0426 Tulang Bawang dan Rutan Kelas IIB Tulang Bawang serta PT.BNIL untuk melakukan koordinasi terkait adanya penduduk yang tinggal didalam lingkungan tersebut, termasuk untuk Rutan adalah warga binaan. Hal ini menjadi pentin, karena untuk wilayah-wilayah tersebut tidak bisa sembarangan petugas bisa masuk, proses perizinan menjadi hal pokok, sehingga koordinasi ini memastikan bahwa ketika akan dilakukan pendataan dilingkungan tersebut nantinya, petugas pendataan bisa diizinkan masuk dan melakukan pendataan.

Rangkaian Proses ini dilakukan agar pelaksanaan kegiatan dilapangan dapat berjalan dengan lancar, dan tentunya keinginan kita bersama untuk mewujudkan Satu Data Program Perlindungan Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat melalui Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi 2022 dapat terwujud
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Tulang Bawang(Statistics of Tulang Bawang Regency) Jl. Cemara No.285 Menggala SelatanTelp (+62-726) 7575406 \ 7575407

Faks (+62-726) 7575407Email: bps1808@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik