August 17, 2023 | Other Activities
Pada kamis, 17 Agustus
2023, upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 yang mengusung tema “Terus
Melaju untuk Indonesia Maju” telah dilaksanakan di halaman Kantor BPS Kabupaten
Tulang Bawang. Upacara dimulai pada pukul 07.00 WIB dan berakhir pada pukul 08.00
WIB. Upacara kali ini sangat berbeda dari tahun sebelumnya karena upacara
peringatan HUT Kemerdekaan RI pada tahun ini dilaksanakan secara offline dan yang menambah spesial adalah
pegawai BPS Kabupaten Tulang Bawang menggunakan busana daerah.
Bapak Yuliadi yang bertindak
sebagai pembina upacara turut membacakan amanat Pelaksana Tugas (Plt)
Kepala BPS RI, Amalia Adininggar Widyasanti. Dalam amanatnya disampaikan, BPS
bukan lagi lembaga yang hanya melakukan pekerjaan bersifat normatif, tetapi
juga melakukan pekerjaan yang dibutuhkan oleh pemerintah dan masyarakat. Oleh
karena itu, BPS sudah harus membuka diri untuk berkoordinasi dan bersinergi
dengan institusi lain dalam rangka penguatan peran BPS sebagai pembina data
statistik sektoral. Diakhir amanatnya, Amalia Adininggar Widyasanti juga menyampaikan apresiasi terhadap
perjuangan seluruh pegawai BPS dalam mengumpulkan data, khususnya yang berada
di daerah.
Related News
BPS Kabupaten Tulang Bawang Memeriahkan HUT KE-77 RI
Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke – 75 10 November Tahun 2020 BPS Kabupaten Tulang Bawang
HUT Kabupaten Tulang Bawang ke-27
Upacara Memperingati Hari Bela Negara Ke-76 BPS Kabupaten Tulang Bawang
Kunjungan KPPN Kotabumi ke BPS Kabupaten Tulang Bawang
Visit of the Head of BPS RI to Tulang Bawang Regency
BPS-Statistics Indonesia
Badan Pusat Statistik Kabupaten Tulang Bawang(Statistics of Tulang Bawang Regency) Jl. Cemara No.285 Menggala SelatanTelp (+62-726) 7575406 \ 7575407
Faks (+62-726) 7575407Email: bps1808@bps.go.id