Pada tanggal 20 Juli 2022 Koordinator Fungsi
Statistik Distribusi dan Jasa BPS Kabupaten Tulang Bawang, Yuliadi, SE.,
bersama staf Fungsi Statistik Distribusi dan Jasa, Fath Esa Prasanti
Kusuma, S.Tr.Stat., melakukan kegiatan pencacahan Survei Harga Kemahalan
Konstruksi (SHKK) Triwulan I. Responden Survei Harga Kemahalan
Konstruksi (SHKK) Kabupaten Tulang Bawang ada sebanyak 18 perusahaan.
Salah satu respondennya adalah Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Tulang
Bawang.
Tujuan
Kegiatan Survei Harga Kemahalan Konstruksi (SHKK) adalah mengumpulkan
data harga bahan bangunan, harga sewa alat berat, dan upah jasa
konstruksi. Pencacahan survei ini dilakukan secara triwulanan pada Bulan
Januari, April, Juli, dan Oktober setiap tanggal 20 sampai dengan
tanggal 30. Adapun cakupan responden survei adalah pedagang grosir yang
menjual bahan bangunan, usaha penyewaan alat berat, kontraktor dan Dinas
Pekerjaan Umum. Data yang dikumpulkan dari pedagang grosir adalah harga
bahan bangunan, sedangkan yang diperoleh dari usaha penyewaan alat
berat, kontraktor, dan Dinas Pekerjaan Umum adalah data harga sewa alat
berat dan upah jasa konstruksi.
Data
yang didapatkan dari Survei Harga Kemahalan Konstruksi menjadi komponen
dalam penghitungan Indeks Kemahalan Konstruksi (IKK). Indeks Kemahalan
Konstruksi IKK adalah suatu indeks yang menggambarkan tingkat
perbandingan harga barang konstruksi antar wilayah. Indeks Kemahalan
Konstruksi (IKK) merupakan salah satu variabel yang digunakan untuk
menghitung DAU.
(by: Fath Esa)